Perbaikan Las Listrik Merk RHINO
Pengalaman perbaikan Las listrik merk RHINO,dengan gejalanya hanya kipas yang berputar dan lampu power yang menyala.Sedangkan untuk tegangan out las listrik yang biasa nya 70 volt di kutub positive dsn kutub negatif tidak keluar.
Merk las listrik merk Rhino ini mengembangkan sistem inventer dengan mengandalkan trafo switch sing dua buah di dalam nya.
Setelah dilakukan pembongkaran satu kit satu kit di cek satu persatu.
Dengan tiga buah rangkaian dengan tiga tingkat bisa di simpulkan bahwa tingkat bawah adalah kit regulator pengubah tegangan Listrik bolak balik dari 220 volt menjadi tegangan DC dengan kisaran tegangan DC 270_300volt DC.
RANGKAIAN KEDUA BERADA DITENGAH.
Ini rangkaian trado switching yang mengubah arus DC 300 volt menjadi DC 70 volt dengan ampere yang bisa diadjust mulai 10 A _150 Ampere.
RANGKAIAN PALING ATAS
Rangkaian ini bertugas sebagai osilator regulator inventer dan pencatu ampere kerangkaian out bagian tengah,kiranya itu yang ane bisa di simpulkan.
Jadi alur pemeriksaan kerusakan adalah mulai dari bawah naik ke rangkaian paling atas lalu baru ke bagian out di rangkaian tengah.
Kebetulan kerusakan las listrik merk Rhino ini setelah hasil penelusuran adalah kerusakan pada TR FET yaitu K 3878 dan R 2,2 ohm 1 watt.
Hal yang paling susah dalam perbaikan Las listrik yang menggunakan switching inventer manakala yang rusak adalah bagian switching nya.Hal ini bisa dilakukan dengan cara melilit ulang trafo switching tersebut.
Mudah mudahan artikel tentang pengalaman perbaikan LAS LISTRIK MERK RHINO ini ada manfaat nya.
sumber:
Komentar
Posting Komentar